Langsung ke konten utama

Selektiflah Pilih Makanan Supaya Tak Kena Penyakit Kulit

Pasti Tepat Akurat - Mempunyai kulit sehat, putih dan juga glowing adalah dambaan semua wanita. Tapi, pria pun juga menginginkan hal tersebut. Sedangkan, mempunyai kulit yang seperti itu tidak bisa hanya dirawat dan dijaga dari luar saja atau dengan produk-produk kecantikan.
Jadi selain menggunakan produk kecantikan, asupan juga mesti dijaga. dr. Maria Charlotte, BMedSci mengatakan, jika terlalu overeating dan tak memperhatikan asupan nutrisi dan gizi yang baik, akan menimbulkan bahaya pada kesehatan kulit.
"Jerawat itu pasti kalau dia overeating. Makan seenak-enaknya. Mau makan gula oke, nggak minum susu tapi gulanya banyak itu akan memperlama suatu proses penyembuhan. Jadi, jerawat kan perlu sembuh. Nanti kalau overeating nggakakan sembuh-sembuh karena asupan gula tersebut," katanya saat peluncuran menu salad baru di SaladStop! Setiabudi One, Jakarta Pusat, Rabu, (10/4), yang dihadiri AkuratHealth.
Selain gula, menurut Maria, ternyata makanan pedas sama sekali tidak memicu jerawat. Kenapa bisa?
"Makanan pedas itu asal nggak terlalu banyak nggak apa. Kalau itu lebih concern ke sakit perut kalau kesehatan. Karena juga cabai kan mengandung vitamin juga," tuturnya.
Jadi, menjaga kesehatan kulit itu perlu selektif memilik asupan makanan. Asupan pun juga diseimbangkan antara mikronutrien dan makronutrien.
"Harus perlu tahu non selektif itu artinya menuruti apa yang kita mau bukan apa yang kita butuh. Nah, sedangkan selektif itu yang kita butuhkan asupan seperti apa. Yaitu, dengan memilih makronutrien dan mikronutrien. Makro itu terdiri dari karbohidrat, protekn dan lemak. Sedangkan mikro ada vitamin, zat besi dan juga mineral," tukasnya.[]

Sumber : Akurat.co

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BNI Ambon Beritahu Nasabah Gunakan e-Banking untuk Cek Transaksi Keuangan

Pasti Tepat Akurat - BNI Cabang Ambon mengimbau nasabahnya untuk menggunakan aplikasi e-banking . Hal ini dilakukan agar para nasabah dapat memantau aktivitas keuangan. Pejabat Kepala BNI KCU Ambon , Nolly Stevie Bernard mengatakan, pasca kasus dugaan penggelapan uang yang dilakukan oknum pegawai Bank BNI , masyarakat khawatir dana yang ditabung di bank itu ludes. Banyak nasabah komplain dan ingin menutup rekening tabungan. Meski pihaknya telah menginformasikan tabungan para nasabah aman. Untuk itu, layanan e-banking akan sangat berguna mengontrol keuangan juga memudahkan setiap transaksi keuangan nasabah. "Saya sering edukasi kepada nasabah supaya bisa pakai e-banking karena itu terdiri dari ATM, sms banking , mobile banking , internet banking supaya kalau ada uang yang bergerak dari rekening nasabah kita bisa tahu," kata Nolly, Rabu (30/10). Menurut dia, baru 90 persen nasabah di Ambon yang menggunakan aplikasi e-banking, hal ini karena mereka merasa kerepotan, pa

Menderita Sakit Punggung? Ubah Posisi Tidur

Pasti  Tepat Akurat -  Sebagian besar orang tentu pernah mengalami nyeri punggung di bagian bawah yang salah satunya karena pekerjaan. Bahkan, data memperlihatkan sekitar 80 persen orang dewasa mengalami nyeri punggung bawah dalam kehidupannya. Dimana, rasa sakit sangat bervariasi dan biasanya berkepanjangan.  Perlu kamu ketahui,  Sakit Punggung  bagian bawah dapat mempengaruhi kehidupan sehari-hari, bahkan juga dapat mengganggu  Tidur  nyenyak, seperti dirangkum AkuratHealth dari laman  The Health Site.  Fakta terbaru, posisi   Tidur   yang salah juga bisa membuat jadi penyebab nyeri punggung di bagian bawah. Karena itu, posisi   Tidur   berarti dapat menjadi hal yang harus kamu pikirkan.  Tetapi tenang, kamu bisa membuat perbedaan besar untuk mengatasi rasa sakit di bagian punggung bawah. Kali ini ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan.  Tidur  dengan  Bantal  di bawah lutut  Tidur  terlentang merupakan posisi terbuka agar punggung sehat. Posisi ini dapat mendist